Minggu, November 24, 2024
spot_img
BerandaPLN Kembali Lakukan Pemadaman Bergilir Hingga 5 Hari ke Depan, Berikut Lokasi...

PLN Kembali Lakukan Pemadaman Bergilir Hingga 5 Hari ke Depan, Berikut Lokasi dan Jadwalnya

Banda Aceh (Waspada Aceh) – PT. PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Banda Aceh kembali melakukan pemadaman listrik secara bergilir selama lima hari ke depan untuk wilayah Banda Aceh dan Aceh Besar.

Manager PLN UP3 Banda Aceh, Eka Rahma Danianti, menyampaikan pemadaman listrik itu dilakukan sehubungan dengan adanya pekerjaan perbaikan dan pemeliharaan jaringan listrik di Kota Banda Aceh dan sekitarnya. Hal itu bertujuan untuk meningkatkan kehandalan pasokan tenaga listrik di wilayah tersebut.

“Maka dari itu, untuk menjaga keselamatan dan keamanan petugas di lapangan, pihak PLN melakukan pemadaman secara bergantian,” tulis Eka dikutip dari unggahan di instagram plnup3bandaaceh, Selasa (4/6/2024).

Dalam postingan tersebut, dijelaskan pemadaman listrik akan berlangsung mulai pukul 09.30-12.30 WIB. Adapun untuk lokasi dan jadwalnya sebagai berikut.

Selasa (4/6/2024) pukul 09.30-12.30 WIB akan dilakukan pemadaman pada Desa Durong, Desa Ujung Kareung, Desa Ladong, Desa Ruyung, Desa Paya Kameng, Desa Beurandeh, Depok Pertamina, PT Semen Padang, PT Samana, Desa Ie Suum, Pelabuhan Malahayati, PT Aspal Bangun Sarana, Desa Bukit Soeharto, Desa Pasir Putih, Desa Blang Ulam, Desa Burneut, Desa Lampanah, Desa Seulimum, Desa Leungah, Desa Keude Meuria.

Rabu (5/6/2024) akan padam di daerah Ateuk, Ayon, Bayu, Bak Aghu, Bak Seutui, Batee Lhee, Blang Tingkeum, Capeung Baroh, Capeung Dayah, Lamkuk, Lamcarak, Lamapeng, Lambada, Lampiran Dayah, Lampisang Teungoh, Lampisang Tunong, Kayee Adang, Lampante, Lamteuba Droe, Mangeu, Maunasah Tunong, Maunasah Jeupa, Meurah, Pinto Khop, Pulo Lamteuba, Seunebok, Ujong Keupula, Ujong Masjid Tanoh Abee.

Masih di hari yang sama, juga dilakukan pamadaman di daerah, Jl Lintas Banda Aceh-Medan, Desa Sihom, Desa Seuot Baroh, Desa Krueng Lamkareung, seputar Indrapuri, Desa Lambeugak, Desa Kemireu, Desa Maheng, Desa Lampanah, Arah Waduk Keliling, Adhi Beton, Desa Lamkleng, Cot Glie, Desa Bueng Simek dan sekitarnya.

Kamis (6/6/2024) akan padam di daerah Lamgugob, Jl Prada Utama, Jl Kebun Raja, Jl Tgk Chik Dipenung, Maunasah Papeun, Jl Glumpang, Sp Amba dan sekitarnya, sebagian Jl T.Nyak Arief, Lamnyong dan sekitarnya. Selanjutnya, Simpang 7 Ulee Kareng dan sekitarnya, Komplek BRI Ulee Kareng, Lamreung dan sekitarnya, Lueng Ie, Jl Lamreung, sebagain Jl Kebon Raja, sebagian Ie Masen.

Sabtu (8/6/2024) akan padam daerah Panteriek, Blang Cut, Lamseupeng, Suka Damai, Ateuk Pahlawan, Peuniti, Nesu Aceh, Neusu Jaya dan Ateuk Munjeng. Selanjutnya, Simpang Surabaya dan sekitarnya, Jl Daud Beureueh, sebagian Jl Syiah Kuala, Kantor BPS, Jl Potomerehom, Asrama TNI Kuta Alam, Kantor Perhubungan, Kuta Alam dan sekitarnya.

Minggu (9/6/2024) akan padam pada Gedung AAC Unsyiah, Darussalam dan seputaran Kampus Unsyiah, UIN dan sekitarnya.

Terkait padamnya listrik secara bergantian, Eka mengimbau kepada para pelanggan agar melakukan persiapan seperlunya selama terjadi pemadaman. Pihaknya juga menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan pada saat pelaksanaan pekerjaan tersebut. (*)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER