Sabtu, Juli 27, 2024
Google search engine
BerandaPj Wali Kota Banda Aceh: Puasa Senin-Kamis Jadi Indikator Sehat dan Harapan...

Pj Wali Kota Banda Aceh: Puasa Senin-Kamis Jadi Indikator Sehat dan Harapan Hidup Tinggi

Banda Aceh (Waspada Aceh) – Pj Wali Kota Banda Aceh Bakri Siddiq menilai puasa Senin-Kamis harus menjadi budaya dan merupakan salah satu indikator sehat termasuk harapan hidup tinggi. “Pola hidup sehat harus dimulai dari diri sendiri”.

Hal itu disampaikan Bakri Siddiq saat membuka acara Peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) di Dinkes Banda Aceh, kawasan Blower, Baiturahman, Selasa (15/11/2022). Bakri berpesan indeks harapan hidup di Banda Aceh harus tinggi.

“Puasa Senin-Kamis juga baik untuk kesehatan. Mungkin ini bisa jadi salah satu indikatornya. Kita harus memulai pola hidup sehat diawali dari diri kita sendiri,” kata Bakri.

Bakri mengatakan pola hidup sehat harus dimulai bersama-sama agar dapat menjadi salah satu indikator peningkatan harapan hidup di masyarakat. Apalagi, kata dia, indeks harapan hidup masyarakat di Banda Aceh masih tergolong rendah di nasional.

“Ini harus kita dorong bersama-sama. Bagaimana ini bisa kita tingkatkan lagi. Nanti akan kita upayakan bersama DPRK agar bisa mendukung itu. Seperti yang saya sampaikan tadi, bisa dengan puasa Senin-Kamis juga salah satunya,” pesannya kepada Kadis Kesehatan Banda Aceh Lukman.

Pelaksanaan HKN ke 58 Tahun kali ini bertema “Bangkit Indonesiaku, Sehat Negeriku” ini menggambarkan bangkitnya semangat dan optimisme seluruh lapisan masyarakat untuk bahu-membahu menyelesaikan pandemi COVID-19 demi terwujudnya kondisi masyarakat yang sehat.

“HKN juga menjadi momentum untuk meminimalkan dan memberantas stunting serta melayani kebutuhan kesehatan warga manula di Kota Banda Aceh. Seluruh tenaga medis dari Dinas Kesehatan, Puskesmas hingga Posyandu untuk turun ke pemukiman penduduk guna memantau anak-anak penderita stunting dan kesehatan warga berusia lanjut. Laporkan dan lakukan penanganan dengan baik jika ada temuan,” ungkapnya.

Diakhir acara, Bakri turut menyerahkan hadiah berupa sepeda kepada anak-anak pemenang lomba yang digelar Dinkes Banda Aceh dengan semaraknya HKN Banda Aceh. Sejumlah orangtua juga terlihat tidak mau kalah untuk berphoto bersama Bakri Siddiq. (*)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER