Kamis, Mei 2, 2024
Google search engine
BerandaMeski Cuaca Ekstrem, Nelayan Aceh Tak Gentar Melaut

Meski Cuaca Ekstrem, Nelayan Aceh Tak Gentar Melaut

Banda Aceh (Waspada Aceh) – Meskipun cuaca ekstrim melanda wilayah Aceh, sebahagian nelayan tetap melanjutkan aktivitas melaut.

Anwar Anas, Ketua Kesatuan Nelayan Tradisional Indonesia (KNTI) Aceh, menyatakan meski ada nelayan yang mengalami musibah akibat kecelakaan kapal di Aceh Jaya, namun masih banyak yang memilih melaut.

“Informasi yang kami terima bahwa ada satu nelayan yang selamat dan satu nelayan lainnya masih dalam proses pencarian,” kata Azwar, Selasa, (11/7/ 2023).

Dalam situasi cuaca ekstrem seperti sekarang, kata Azwar, para nelayan menghadapi dampak yang signifikan. Mereka terkadang tidak dapat melaut, sehingga menyebabkan penurunan stok ikan. Hal ini mendorong kebutuhan ikan dipasok dari Medan.

Anwar Anas mengimbau para nelayan agar lebih berhati-hati saat melaut, terutama dalam kondisi cuaca yang tidak mendukung.
Pohaknya berharap kepada pemerintah untuk memberi bantuan sosial kepada para nelayan terdampak, seperti pemberian
beras, minyak goreng, dan lainnya.

“Saya berharap pemerintah dapat memberikan bantuan sosial kepada para nelayan, seperti beras, minyak goreng, dan lainnya. Ini akan menjadi solusi bagi mereka dalam menghadapi cuaca ekstrem, dan saya berharap agar pemerintah lebih memperhatikan kebutuhan nelayan,” tambahnya.

Sementara itu, Sekretaris Persatuan Nelayan Tuna Aceh (Penata), Teuku Ayatullah Bani Baeit, menyampaikan bahwa harga ikan tuna masih stabil, berkisar antara Rp52 ribu hingga Rp54 ribu per kilogram.

“Dalam hal harga, ikan tuna dengan berat di atas 25 kilogram dijual seharga Rp40 ribu per kilogram, sementara ikan jenis tongkol berkisar antara 30 ribu hingga 50 ribu per kilogram,” jelas Ayatullah.

Ayatullah juga menyebutkan bahwa sebagian nelayan, khususnya yang mencari ikan tuna, masih melaut meskipun kondisi cuaca ekstrem. Mereka melakukan perpindahan ke lokasi penangkapan ikan di daerah Laweung. (*)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER