Kamis, April 18, 2024
Google search engine
BerandaKabar TaniMenjanjikan, Distanbun Aceh Ajak Milenial Terjun di Sektor Pertanian

Menjanjikan, Distanbun Aceh Ajak Milenial Terjun di Sektor Pertanian

Banda Aceh (Waspada Aceh) – Dinas Pertanian dan Perkebunan (Distanbun) Aceh mengatakan ke depan sektor pertanian adalah usaha yang menjanjikan.

Kepala Distanbun Aceh Cut Huzaimah melalui Kepala Bidang Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian Perkebunan Distanbun Aceh, Mukhlis, kepada Waspadaaceh.com, Kamis (27/10/2022) menyebutkan, ke depan lahan untuk pertanian semakin sempit sementara penduduk semakin bertambah.

Tentunya hal ini, lanjut Mukhlis, menjadi problem, karena ketersediaan pangan semakin berkurang. Mengingat, minat masyarakat Aceh khususnya generasi milenial semakin berkurang untuk bertani.

“Bercocok tanam masih tradisional, model lama dan bertani juga orangtua yang rata-rata orang pensiunan dan tidak ada pilihan lain, selain bertani,” jelasnya.

Sementara, jika dilihat prospek pertanian sangat menjanjikan, baik sektor tanaman pangan, holtikultural, perkebunan dan peternakan serta perikanan. Karena itu, Muklis mengajak generasi milenial untuk terjun ke dunia pertanian.

Selama ini, sebut Mukhlis, SDA Aceh berlimpah namun belum dimanfaatkan secara maksimal, akibat minat generasi milenial masih kurang.

“Kita butuh generasi milenial yang berumur 19-29 tahun. Kelompok tersebut masih punya tenaga kuat, berpikir juga masih cepat dan punya inovasi yang bisa diterima langsung di masyarakat. Oleh karena itu, ayo kita bertani,” ajaknya.

Jika generasi milenial mau bertani, dia yakin pertanian di Aceh akan maju luar biasa. Apalagi dengan kecangihan teknologi sekarang, dapat mempermudah cara kerja petani. (*)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER