Sabtu, Mei 4, 2024
Google search engine
BerandaKepala BPKS Tutup Even Sabang Marine

Kepala BPKS Tutup Even Sabang Marine

Sabang (Waspada Aceh) – Plt Kepala BPKS Sabang, Razuardi Ibrahim, Selasa (30/4/2019), menutup perhelatan Sabang Marine Festival Tahun 2019. Acara ini merupakan agenda tahunan Badan Pengusahaan Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelabuhan Bebas Sabang (BPKS).

Pada penutupan event yang telah menjadi agenda tahunan di kota Sabang ini, Razuardi Ibrahim meminta kepada para yachter, untuk mempromosikan kota wisata ini di negaranya.

“Kami mengakui mungkin banyak kekurangan dari kami, tapi bawalah hal-hal baik dari Sabang, alamnya, budayanya, kulinernya dan keramahan masyarakatnya,” pinta Razuardi, pada malam penutupan Sabang Marine Festival (SMF) 2019 di Pelabuhan CT1 BPKS, Selasa.

Razurdi menambahkan, bersama tim BPKS yang solid pihaknya akan berusaha mengemas event tahunan ini menjadi lebih baik lagi.

“Ini karena didukung berbagai pihak terutama masyarakat, sehingga event promosi wisata benar-benar bermanfaat bagi kota wisata ini,” ujarnya.

Deputi Komersial dan Investasi BPKS, Agus Salim menambahkan, suksesnya pelaksanaan kegiatan berkat kerja keras dari berbagai pihak termasuk para staf BPKS, yang mempersiapkan kegiatan ini jauh- jauh hari.

“Para yachter sangat berkesan karena pada event kali ini kita membuat agak berbeda dari biasanya, yaitu memperkenalkan keunggulan masing-masing daerah, baik kuliner, budaya dan adat,” ucap Agus.

Hadir pada malam penutupan Sabang Marine Festival 2019 itu, Forkopimda Kota Sabang, team QICP, tokoh masyarakat dan tokoh gampong wisata, dan sejumlah tamu undangan lainnya. Juga diisi dengan penampilan seni dan budaya serta pemberian sertifikat penghargaan kepada para peserta Sabang Marine Festival 2019.

SMF 2019 ini berlangsung sejak Tanggal 26 April – 30 April 2019. Selama kegiatan itu para peserta diperkenalkan berbagai macam adat dan budaya di Sabang. Mereka dibawa ke tiap-tiap gampong wisata seperti, Gampong Jaboi, Aneuk Laot dan Krueng Raya.

Selain itu, peserta juga diikutkan berbaur dengan kegiatan jalan santai bersama masyarakat serta city tour ke Banda Aceh.

Tercatan sebanyak 27 yacht yang terdaftar sebagai peserta pada SMF, namun, hanya satu yang berhalangan hadir karena musibah karamnya kapal peserta di dekat perairan Banda Aceh.

26 yacht di antaranya: Adiejiwah, Babagnaff 6, Brave Heart, Frangkiz, Icaros, Jaga ii, Just Dance, Lady You, Nauti Nauti, Althea, Kali, Mandragore, Puddy Tat, Aku Angka, Millenium, Slopemouch, Tiger Balm, 2 Fast 4 You, Moanna, Wishful Thingking, Maripossa, Melemila, dan Miss Venus. (Ria)

 

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER