Banda Aceh (Waspada Aceh) – Menjelang Magrib, terjadi kemacetan parah di sepanjang jalan T. Nyak Arief tepatnya di depan Kantor Gubernur Aceh, Rabu (30/11/2022).
Berdasarkan pantauan Waspadaaceh.com, titik macet mulai terjadi dari lampu merah Lampriet sampai ujung kantor Gubernur Aceh. Diketahui, penyebab macet akibat adanya perbaikan jalan di depan Kantor Gubernur Aceh.
Selain itu, macet juga terjadi akibat jam pulang kantor secara bersamaan yang menyebabkan terjadi penumpukan kendaraan roda empat maupun roda dua di sepanjang jalan. Kemudian, diperparah lagi dengan cuaca ekstrem yang sejak sore hari, Banda Aceh diguyur hujan.
Beberapa pengendara terlihat mencari jalan alternatif lainnya untuk menghindari kemacetan, namun beberapa kendaraan lainnya masih terjebak macet.
Meski terjadi macet, terpantau tidak ada petugas yang mengatur lalu lintas. Hanya ada beberapa pekerja yang fokus terhadap pengerjaan jalan itu.
Awalnya, salah satu pengendara, sempat bertanya faktor penyebab kemacetan terjadi. Karena tidak ada pemberitahuan bahwa sedang ada pengerjaan jalan di depan Kantor Gubernur Aceh. (*)