Jumat, November 29, 2024
spot_img
BerandaSumutJelang Berbuka, Jajanan Kuliner di Marelan Diserbu

Jelang Berbuka, Jajanan Kuliner di Marelan Diserbu

Medan (Waspada Aceh) – Jelang waktu berbuka, berbagai lokasi jajanan aneka kuliner untuk berbuka puasa di Marelan, Kota Medan, diserbu konsumen. Kondisi perekonomian yang sudah mulai stabil mendorong transaksi penjualan meningkat.

Situasi itu terlihat dari pengamatan Waspadaaceh.com pada Senin (4/4/2022), di kawasan Jalan Marelan Raya, Pasar II Barat hingga kawasan Kelurahan Terjun Kota Medan. Aneka jajanan kuliner untuk berbuka tersedia di sana, di antaranya aneka jenis bubur manis, aneka gorengan, es buah hingga makanan kampung seperti mie siram bumbu pecel.

Setiap sore jalan raya di sana selalu macet panjang akibat banyak pengendara berhenti untuk berbelanja makanan bukaan. Sejak sore hingga menjelang magrib, konsumen masih padat.

Sejumlah tempat dagangan mulai terlihat sepi, 5 menit menjelang waktu berbuka. Aktivitas jual beli makanan berbuka puasa di sini sudah mulai terlihat stabil dibandingkan tahun lalu.

Pada tahun lalu, aktivitas jual beli masih sepi. Namun, berbeda tahun ini, terlihat sudah mulai ramai dan aktivitas perekonomian stabil. (sulaiman achmad)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER