Senin, November 25, 2024
spot_img
BerandaAcehJalan di Jeuram Sering Macet, Ini Kata Anggota DPRK Nagan Raya

Jalan di Jeuram Sering Macet, Ini Kata Anggota DPRK Nagan Raya

Suka Makmue (Waspada Aceh) – Kondisi jalan di kota Jeuram, Kecamatan Seunagan, Nagan Raya, kini sering terjadi macet akibat tumpukan material pasir dan batu di pinggir jalan lintasan Jeuram – Beutong tersebut.

Adanya tumpukan material karenakan kontraktor sedang mengerjakan proyek saluran parit untuk melancarkan air agar tidak tergenang di musim hujan.

Dedi Irmanyanda, anggota DPRK Nagan Raya, Sabtu (23/4/2022) mengatakan, tumpukan material di jalan tersebut menyebabkan kemacetan lalulintas saat masyarakat berburu belanja untuk keperluan bulan suci Ramadhan.

Kata Wakil Ketua DPRK itu, bila tumpukan material tersebut tidak segera diatasi, bukan hanya menyebabkan kemacetan saja tapi akan berujung kecelakaan pengguna jalan.

Dedi Irmayanda berharap kepada kontraktor agar segera menyelesaikan pekerjaan saluran parit di di Jeuram, untuk menghindari kemacetan serta kecelakaan.

“Jika dalam minggu ini tak kunjung diselesaikan, lebaran nanti dikhawatirkan akan terjadi kemacetan yang panjang. Pasalnya saat lebaran Idul Fitri, ruas jalan tersebut dipadati kendaraan,” ujarnya. (Zul Nagan)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER