Kamis, Maret 6, 2025
spot_img
BerandaAcehJalan Berlubang Tak Kunjung Diperbaiki di Aceh Besar, Pengendara Kelimpungan

Jalan Berlubang Tak Kunjung Diperbaiki di Aceh Besar, Pengendara Kelimpungan

Aceh Besar (Waspada Aceh) – Warga mengeluhkan kondisi jalan yang berlubang dan tergenang air di Jalan T. Iskandar, tepatnya sebelum SPBU (Pertamina) di kawasan Desa Lam Ujong, Meunasah Baet, Aceh Besar. Kerusakan jalan ini membahayakan pengendara, terutama saat hujan turun.

Pantauan waspadaaceh.com pada Kamis (26/2/2025) sejumlah lubang yang cukup dalam tertutup genangan air, sehingga sulit terlihat oleh pengguna jalan. Beberapa warga berinisiatif menandai lubang-lubang tersebut dengan pot bunga agar pengendara lebih waspada.

Riski, salah satu pengendara yang sering melintas, mengaku kesal karena roda motornya sempat terperosok ke dalam lubang hingga mengalami kerusakan.

“Jalan ini sudah lama rusak, tapi belum ada perbaikan. Setiap hujan, air menutupi lubang, jadi makin berbahaya,” ujarnya.

Keluhan serupa disampaikan Sulaiman, warga Meunasah Baet, yang menilai kondisi jalan ini sangat mengganggu aktivitas masyarakat.

“Kalau malam lebih parah karena gelap, lubangnya tidak kelihatan. Sudah banyak yang jatuh di sini,” katanya.

Warga berharap pemerintah segera memperbaiki jalan tersebut untuk mencegah kecelakaan lebih lanjut. Hingga kini, belum ada tanda-tanda perbaikan dari pihak terkait. (*)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER