Rabu, April 16, 2025
spot_img
BerandaEkonomiHarga Tembus Rp 5,75 Juta, Warga Banda Aceh Ramai-ramai Jual Emas

Harga Tembus Rp 5,75 Juta, Warga Banda Aceh Ramai-ramai Jual Emas

Banda Aceh (Waspada Aceh) – Harga emas murni di Banda Aceh mengalami kenaikan dalam beberapa hari terakhir. Kondisi ini membuat warga berbondong-bondong menjual emas mereka ke toko emas.

Pantauan Waspadaaceh.com pada Selasa (15/4/2025) sore, harga emas murni di Toko Mas Baru yang terletak di Jalan Teuku Chik Pante Kulu, tepat di belakang Masjid Raya Baiturrahman, mencapai Rp 5,75 juta per mayam (3,3 gram), belum termasuk ongkos pembuatan.

“Sejak harga naik, sekitar 80 persen pelanggan datang untuk menjual emas, bukan membeli,” kata seorang pegawai Toko Mas Baru saat ditemui.

Selisih harga emas dalam tiga hari terakhir mencapai sekitar Rp 10 ribu per hari. Sebelumnya, harga masih berada di angka Rp 5,65 juta per mayam.

Rahmi, warga Banda Aceh, mengaku menjual emas miliknya untuk keperluan pasca-Lebaran. Ia membeli emas tersebut pada tahun 2022 seharga Rp3 juta per mayam dan kini menjualnya seharga Rp 5,5 juta.

“Alhamdulillah, ada untung sekitar Rp 2,5 juta per mayam. Lumayan untuk tambah-tambah kebutuhan,” ujarnya.

Lonjakan harga emas diperkirakan terjadi karena pengaruh harga emas dunia dan fluktuasi nilai tukar rupiah terhadap dolar AS. Para pedagang emas memperkirakan tren ini masih akan berlanjut dalam waktu dekat. (*)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER