Senin, November 25, 2024
spot_img
BerandaOlahragaGayo Musara Gelar Turnamen Sepak Bola, Pejabat Publik Asal Gayo Lues Meriahkan...

Gayo Musara Gelar Turnamen Sepak Bola, Pejabat Publik Asal Gayo Lues Meriahkan Pembukaan

Kutacane (Waspada Aceh) – Organisasi masyarakat suku Gayo (Gayo Musara) di Kabupaten Aceh Tenggara (Agara), menggelar turnamen sepak bola. Acara pembukaan dilaksanakan di Desa Kuning 1, Kecamatan Bambel, dihadiri dari beberapa pejabat Gayo Luwes yaitu, Bupati Gayo Lues, Muhammad Amru dan Anggota DPRI, Irmawan, Minggu (31/07/2022).

Ketua Gayo Musara Agara, Umar Arpa Ruqiy, mengatakan, kehadiran pejabat publik asal Kabupaten Gayo Lues sebagai bentuk persatuan suku Gayo yang berada di Kabupaten Aceh Tenggara dan Gayo Lues.

“Ini adalah wujud suku Gayo yang bersatu di dua kabupaten. Sebagai muara organisasi suku Gayo (Gayo Musara) merasa berpengaruh dengan kehadiran kedua pejabat publik di acara pembukaan turnamen tersebut,” katanya.

Dia mengatakan, dengan hadirnya kedua pejabat publik asal Kabupaten Gayo Lues itu, tentu akan mendapatkan memotivasi bagi suku Gayo, bahwa suku Gayo sangat berpeluang bisa tampil di kancah politik. 

Acara ini, kata dia, hanya untuk menjalani silaturahmi yang kuat antara suku Gayo yang berada di Aceh Tenggara. Acara pembukaannya dihadiri dari 67 kepala desa dari pemukiman Gayo di kabupaten tersebut.

Ruqiy menjelaskan, turnamen sepak bola piala Gayo Musara akan dimulai pada Senin besok (1/8/2022), dilaksanakan di lapangan mini Desa Kuta Buluh, Kecamatan Bukit Tusam, diikuti 12 persatuan sepakbola asal desa suku Gayo. (samsuri)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER