Sabtu, Mei 4, 2024
Google search engine
BerandaAcehGayo Lues Akan Fokus Peningkatan Mutu Pendidikan untuk Atasi Kemiskinan

Gayo Lues Akan Fokus Peningkatan Mutu Pendidikan untuk Atasi Kemiskinan

Banda Aceh (Waspada Aceh) – Penjabat Bupati (Pj) Bupati Gayo Lues, Alhudri, memimpin upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2023 di halaman Kantor Bupati Gayo Lues, pada Selasa (02/05/2023).

Dalam sambutannya, Alhudri mengajak semua stakeholder di Gayo Lues, terutama tenaga pendidik, untuk bekerja sama dengan tekun dalam meningkatkan mutu pendidikan di daerah itu.

Alhudri menjelaskan bahwa meningkatkan mutu pendidikan akan membantu mengatasi masalah kemiskinan di daerah tersebut. Hal tersebut juga merupakan arahan dari Pj. Gubernur Aceh, Achmad Marzuki, yang disampaikan kepada Alhudri selaku Pj. Bupati Gayo Lues.

“Pendidikan sangat berpengaruh terhadap penurunan angka kemiskinan. Karena ia adalah lokomotif pembangunan sumber daya manusia. Semakin banyak generasi kita yang cerdas, maka mereka akan terhindar dari jurang kemiskinan,” ujar Alhudri.

Gayo Lues merupakan daerah kedua termiskin di Aceh setelah Aceh Singkil. Salah satu penyebab kemiskinan adalah pendidikan. Oleh karena itu, Kepala Dinas Pendidikan Aceh akan memprioritaskan peningkatan mutu pendidikan di Gayo Lues.

“Kami yakin dengan meningkatnya kualitas pendidikan di Gayo Lues, maka masyarakat akan semakin cerdas, sehingga angka kemiskinan pun akan mengalami penurunan,” jelas Alhudri.

Alhudri juga menyinggung tentang program Merdeka Belajar yang telah diluncurkan, yang mengarah pada cita-cita Ki Hajar Dewantara untuk memberikan pendidikan yang menuntun bakat, minat, dan potensi peserta didik. Tujuannya adalah agar peserta didik dapat mencapai keselamatan dan kebahagiaan yang setinggi-tingginya sebagai seorang manusia dan sebagai anggota masyarakat.

Upacara peringatan Hardiknas 2023 dihadiri oleh unsur Forkopimda, Sekda Gayo Lues, seluruh jajaran satuan kerja perangkat kabupaten, dan para tamu undangan lainnya. Semua pihak berkomitmen untuk bersama-sama memperkuat sistem pendidikan di Gayo Lues demi mewujudkan masyarakat yang lebih cerdas dan berkualitas, serta mengatasi masalah kemiskinan di daerah itu. (*)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER