Banda Aceh (Waspada Aceh) – Masuknya Gampong Nusa, Kecamatan Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar sebagai nominasi 50 Desa Terbaik Indonesia tahun 2021, mendapat banyak apresiasi dari berbagai kalangan, salahsatunya dari anggota DPRK.
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Besar, Eka Rizkina, mengatakan semua pencapaian yang diraih Gampong Nusa berkat ketekunan seluruh warga dan aparat gampong.
“Gampong Nusa salah satu dari sekian banyak desa wisata yang lolos menjadi desa terbaik di Indonesia. Ini merupakan suatu kebanggan bagi kita, yang ini semua berkat usaha, ketekunan dan konsistensi warga untuk memajukan Gampong Nusa di bidang pariwisata,” kata Eka kepada Waspadaaceh.com di Banda Aceh, Rabu (25/8/2021).
Anggota DPRK Aceh Besar dari Dapil II ini, yang salah satunya meliputi Kecamatan Lhoknga menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh elemen masyarakat Gampong Nusa.
“Saya selaku perwakilan masyarakat Aceh Besar dari Kecamatan Lhoknga, ikut berbangga dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada masyarakat. Tentu lolos seleksi menjadi 50 besar bukanlah hal yang mudah,” tutur Eka, politisi PKS ini.
Oleh karena itu, sebut Eka, pihaknya sangat mendukung kegiatan tersebut, karena menjadi desa wisata tentunya membutuhkan masyarakat yang sadar dan peduli akan wisata.
Dia mengatakan, budaya dan kearifan lokal Aceh yang berbasis budaya dalam bingkai syariah Islam, seperti Gampong Nusa ini perlu terus dikedepankan. Besar harapannya Gampong Nusa lulus seleksi tahap selanjutnya.
Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini juga mengajak seluruh masyarakat Aceh, khususnya Aceh Besar untuk terus mendukung dan terus mendoakan, supaya Gampong Nusa dinobatkan sebagai gampong terbaik se-Indonesia. (Kia Rukiah