Suka Makmue (Waspada Aceh) – Pemerintah Kecamatan Tripa Makmur, Kabupaten Nagan Raya, menyalurkan bantuan masa panik untuk Tgk.Fauzi warga Gampong Drien Tujoh yang rumahnya terancam amblas ke sungai Krueng Tripa.
Bantuan masa panik tersebut langsung diserahkan Camat Tripa Makmur Damharius, didampingi staf Setcam, Rabu (15/9/2021).
Kepada Waspadaaceh.com, Damharius mengatakan, penyaluran bantuan masa panik tersebut sebagai wujud kepedulian pemerintah Kabupaten Nagan Raya untuk korban abrasi sungai Krueng Tripa.
Meskipun bantuan tersebut hanya berupa kebutuhan pokok, namun pihaknya tidak akan menutup mata untuk membantu tempat tinggal lain yang lebih aman bagi Tgk.Fauzi dan keluarga.
Mantan Kabag Umum Setdakab tersebut juga menyebutkan, walaupun baru tujuh hari menjabat Camat Tripa Makmur, dia akan serius menangani korban yang rumahnya terancam amblas ke sungai. Itu menjadi tugasnya untuk menyampaikan permohonan ke dinas terkait agar mendapat bantuan rumah untuk korban abrasi tersebut.
Untuk itu Camat Damharius berharap agar Tgk.Fauzi dan keluarga sabar dengan musibah abrasi tersebut. Selain itu, dia juga meminta kepada korban abrasi tersebut untuk meningkatkan kewaspadaan dari ancaman banjir.
Sementara itu Tgk.Fauzi juga mengharapkan atas adanya bantuan masa panik dari camat yang baru, juga dapat memberikan harapan baru baginya serta masyarkat Tripa Makmur umumnya.
Tgk Fauzi mengucapkan terima kasih banyak kepada pemerintah kecamatan yang telah menyalurkan bantuan masa panik untuknya sehingga dapat digunakan untuk kebutuhan sehari hari.
Adapun bantuan masa panik yang diserahkan camat antara lain, air mineral 4 kotak, mie instan 3 kotak, beras 1 sak, minyak goreng 3 liter, serta telur ayam 2 papan. (Zul Nagan)