Banda Aceh (Waspada Aceh) – Gubernur Aceh, Muzakir Manaf alias Mualem, hadir langsung dalam sidang paripurna pelantikan tiga anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA) masa jabatan 2024–2029, Rabu (21/5/2025).
Kehadiran Mualem menarik perhatian karena salah satu anggota yang dilantik adalah sang istri, Salmawati atau yang dikenal sebagai Bunda Salma. Ia dilantik bersama dua kader Partai Aceh lainnya, yakni M. Yusuf (Pang Ucok) dan Azhar Abdurrahman.
Sidang paripurna tersebut dipimpin oleh Wakil Ketua DPRA, Ali Basrah, yang turut menyampaikan selamat kepada para anggota baru.
Pantauan Waspadaaceh.com, Mualem tiba di Gedung DPRA sekitar pukul 14.40 WIB. Ia tampak menggandeng Bunda Salma yang mengenakan gaun merah saat memasuki ruang sidang paripurna.
Pelantikan berlangsung khidmat. Usai pengucapan sumpah jabatan, ketiganya langsung disambut ucapan selamat dari sejumlah anggota dewan dan tamu undangan.
Kepada wartawan, Mualem hanya memberi komentar singkat usai acara. “Kita harap sukses selalu lah, untuk Aceh ke depan,” ujar Mualem.
Sementara itu, Bunda Salma yang sempat dikerumuni wartawan usai pelantikan memilih irit bicara. “Kita harap bisa bekerja untuk rakyat Aceh,” katanya singkat. (*)