Selasa, Januari 6, 2026
spot_img
BerandaAcehPulihkan Mobilitas Warga Pascabanjir, Capella Honda Servis Gratis Sepeda Motor

Pulihkan Mobilitas Warga Pascabanjir, Capella Honda Servis Gratis Sepeda Motor

Banda Aceh (Waspada Aceh) – Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak banjir, Honda kembali menghadirkan program CSR servis gratis pascabanjir di Kota Lhoksukon, Aceh Utara.

Kegiatan ini berlangsung selama tiga hari, mulai 24 hingga 26 Desember 2025, bertempat di SMK Negeri 1 Lhoksukon.

Program servis gratis ini menargetkan 100 unit sepeda motor Honda setiap harinya, khusus bagi konsumen yang terdampak banjir.

Berbagai fasilitas layanan diberikan secara gratis, meliputi full service lengkap dan CVT, penggantian oli mesin, saringan hawa, oli gear, serta cuci motor, guna memastikan performa kendaraan kembali optimal dan aman digunakan.

Antusiasme masyarakat terlihat sejak hari pertama pelaksanaan. Konsumen Honda memanfaatkan kesempatan ini untuk memperbaiki kendaraannya agar dapat kembali digunakan untuk aktivitas sehari-hari pasca musibah banjir yang melanda wilayah Lhoksukon dan sekitarnya.

Menariknya, pada hari kedua pelaksanaan, kegiatan ini turut mendapat dukungan dari Honda Owner Club (HOC). Kehadiran komunitas Honda ini menambah semarak acara dengan aksi sosial berupa pembagian paket sembako kepada konsumen pengguna sepeda motor Honda yang sedang menunggu di ruang tunggu.

Kegiatan CSR Service Gratis ini juga terlaksana berkat kolaborasi dengan pihak SMK Negeri 1 Lhoksukon, yang menyediakan lokasi dan mendukung kelancaran acara, sekaligus menjadi wujud sinergi positif antara dunia pendidikan dan industri dalam membantu masyarakat.

Technical Service Manager Nelson Saragih menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud komitmen perusahaan untuk selalu hadir di tengah masyarakat, khususnya saat menghadapi situasi sulit.

“Kami turut prihatin atas musibah banjir yang menimpa masyarakat Aceh Utara, khususnya di wilayah Lhoksukon dan daerah lainnya di Aceh. Melalui program Service Gratis ini, kami berharap dapat meringankan beban konsumen Honda dan membantu mereka kembali beraktivitas dengan lebih tenang.”

“Event Service Gratis di Lhoksukon ini juga menjadi lanjutan setelah sebelumnya kami melaksanakan kegiatan serupa di Langsa,” ujar Nelson Saragih.

Melalui kegiatan ini, Honda berharap dapat terus memberikan manfaat nyata bagi masyarakat serta memperkuat kepercayaan konsumen terhadap layanan purnajual Honda yang cepat, tanggap, dan peduli. (*)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER