Minggu, November 24, 2024
spot_img
BerandaPolitikPuluhan Warga Aksi Tolak Pemilu Curang di Simpang Lima

Puluhan Warga Aksi Tolak Pemilu Curang di Simpang Lima

Banda Aceh (Waspada Aceh) – Puluhan warga yang tergabung dalam Kesatuan Aksi Daerah Modal Bergerak, menolak segala bentuk Pemilu curang di Indonesia.

Hal itu disampaikan dalam aksi damai di bundaran Simpang Lima, Banda Aceh, Rabu (20/3/2024). Puluhan warga yang melakukan unjuk rasa tersebut mulai aksi pukul 10.20 WIB.

Mereka ini datang membawa alat peraga seperti toa, spanduk dan poster yang yang beriisi tentang penolakan Pemilu curang di Indonesia dan kedzaliman pemimpin. Di antara tulisan tersebut adalah, tangkap semua pelaku Pemilu curang, jaga NKRI dari bandit demokrasi, lengserkan Jokowi, adili penjahat demokrat dan beberapa tulisan lainnya.

Koordinator Aksi, Yusuf Al-qardhawy, dalam orasinya menyebutkan Pemilu 2024 merupakan preseden terburuk dalam sejarah demokrasi. Sebab, menurut mereka berbagai bentuk dugaan kecurangan dan pelanggaran terlihat di depan mata, semata-mata untuk memenangkan salah satu Pasangan Calon (Paslon).

Karena itu, mereka menolak segala bentuk intervensi penguasa dalam proses dan penentuan pemenang calon presiden dan wakil presiden Pemilu 2024. Mereka juga menolak segala hasil Pilpres tahun 2024.

Dalam orasi tersebut, mereka juga mempertanyakan keseriusan penyelenggara Pemilu dalam menjaga kualitas demokrasi. Jika ada yang terlibat, mereka meminta agar penjahat demokrasi yang terlibat dalam Pemilu 2024 ditangkap, diproses serta diadili.

Selain menuntut segala bentuk dugaan kecurangan mereka juga mendukung hak angket di DPR RI, menolak politik dinasti dan nepotisme di negeri ini, serta mendorong pemakzulan Jokowi dari Presiden Republik Indonesia. (*)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER