Dewan Pers Fasilitasi ToT Penyegaran Penguji Kompetensi Wartawan di Bekasi

944
Diskusi terfokus dari Kelompok Radio untuk memberi masukan/pengayaan modul UKW bagi wartawan radio, Sabtu (25/11/2023) di Aston Imperial Bekasi. (Foto/Ist)

Bekasi (Waspada Aceh) – Para penguji UKW (Uji Kompetensi Wartawan) dari 18 Lembaga Uji UKW (LU-UKW) mengikuti Training of Trainer (ToT) Penyegaran Penguji UKW Tahun 2023 yang berakhir Sabtu (25/11/2023) di Aston Imperial Hotel Bekasi, Jawa Barat.

Ketua Dewan Pers Ninik Rahayu ketika membuka kegiatan yang difasilitasi Dewan Pers ini mengatakan, ToT Penyegaran Penguji UKW ini sebagai penyegaran bagi penguji agar tetap bisa mengikuti perkembangan pers di era digitalisasi yang cepat berubah.

Menurut Ninik, penguji sebagai wartawan senior tentu juga berperan aktif untuk menjaga kehidupan pers di Indonesia agar tetap terjamin kualitasnya. Semua itu dilakukan untuk melindungi kentingan publik dan menjamin kemerdekakan pers itu sendiri.

“Kepercayaan masyarakat kepada pers harus terus dijaga dan dipelihara dengan sungguh-sungguh. Salah satunya melalui UKW,” kata Ketua Dewan Pers di hadapan 50 peserta ToT tersebut.

Para wartawan senior mengikuti ToT Penyegaran Penguji UKW di Aston Imperial Bekasi, 24 – 25 November 2023. (Foto/Ist)

Ninik menyebutkab, masyarakat sangat memerlukan pers yang profesional, sehat dan menghasilkan produk jurnalistik yang berkualitas.

ToT Penyegaran Penguji ini juga diisi dengan sosialisasi SKW (Standar Kompetensi Wartawan) revisi 2023. Peserta ToT merupakan wartawan senior dari seluruh Lembaga Uji UKW di Indonesia.

Pada hari kedua, para peserta ToT yang dibagi menjadi 5 kelompok, yaitu, penguji media cetak, siber, televisi, radio dan foto, melakukan diskusi terfokus memberi masukan untuk pengayaan modul UKW terbaru yang akan digunakan pada 2024.

Selama kegiatan dua hari ToT, Jumat – Sabtu (24-25/11/2023), menjadi narasumber  Ketua Komisi Pendidikan, Pelatihan dan Pengembangan Profesi Dewan Pers, Paulus Tri Agung Kristanto, anggota Dewan Pers dan Ketua Komisi Hubungan Antar Lembaga dan Luar Negeri Totok Suryanto, anggota Dewan Pers dan Ketua Komisi Kemitraan dan Infrastruktur Organisasi Asep Setiawan dan para tenaga ahli Dewan Pers, Marah Sakti Siregar dan Suprapto. (*)