Banda Aceh (Waspada Aceh) – Letkol Laut (P) Heri Oktavian, Komandan KRI Nanggala-402, kapal selam yang hilang di perairan Bali sejak Rabu (21/4/2021), pernah sekolah di Aceh sejak SD hingga SMA.
Seorang dosen Universitas Almuslim Bireuen, T.Cut Mahmud Aziz, kepada Waspadaaceh.com, Sabtu (24/4/2021), mengaku bahwa dia sendiri memiliki hubungan dekat dengan komandan kapal selam KRI Nanggala-402, Letkol Laut Heri Oktavian.
Cut Mahmud Aziz yang akrab disapa Pon Cut itu menyebutkan, Heri Oktavian juga merupakan kerabat dari Ketua KPK Komjen Pol Firli Bahuri.
“Kita semua sedang berduka, belum ditemukannya kapal selam yang tenggelam di perairan Bali. Komandan kapal selam KRI Nenggala 402, Letkol Heri Oktavian, sudah seperti adik saya sendiri,” ucap Dosen Jurusan Hubungan Internasional FISIP Universitas Almuslim itu melalui pernyataan tulisan.
Pon Cut manambahkan bahwa Letkol Heri Oktavian lahir di Pangkal Pinang, 10 Oktober 1979. Sosok yang merupakah salah satu perwira menengah Angkatan Laut (AL) terbaik itu berasal dari Sumatera Selatan, namun lama menempuh pendidikannya di Aceh.
Berita terkait:Â TNI AL Temukan Serpihan dan Sajadah Diduga dari Kapal Selam KRI Nanggala-402
Kata Pon Cut, Heri Oktavian telah menempuh pendidikannya di Aceh sejak di SD 1 Negeri Takengon, Aceh Tengah, SMP Negeri 1 Lhokseumawe, dan SMA Negeri 3 Banda Aceh (hanya setahun).
Kemudian melanjutkan di MUHI Jogja (kelas 2-3). Heri Oktavian menempuh pendidikan S2 di NTU Singapore dan Kursus Survival di Australia, kemudian Sesko di Jerman.
Pon Cut mengatakan, dia telah menghubungi keluarga Letkol Heri Oktavian. Pihak keluarga menyampaikan bahwa apapun yang terjadi pada Letkol Heri Oktavian mereka sudah ikhlas.
“Apapun kondisi yang terjadi, kami sekeluarga sudah ikhlas. Kami sudah siap dengan pilihan Heri menjadi prajurit AL. Kami sudah siap dengan resiko pilihannya,” kata Pon Cut mengutip ungkapan pihak keluarga Heri.
“Doa kita-semua, semoga seluruh kru kapal selam dapat ditemukan dalam keadaan selamat, Aamiin Ya Rabbal Alamiin,” tutur T Cut Mahmud Aziz atau Pon Cut. (Cut Nauval Dafistri)