Sabtu, November 9, 2024
BerandaAcehPeserta CPNS Aceh Selatan Wajib Hadir 90 Menit Sebelum Ujian SKD Dimulai

Peserta CPNS Aceh Selatan Wajib Hadir 90 Menit Sebelum Ujian SKD Dimulai

Tapaktuan (Waspada Aceh) – Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) bagi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019 Kabupaten Aceh Selatan akan berlansung pada 7-13 Febuari 2020, di Ruangan Serba Guna Beppeda di Tapaktuan.

“Bagi peserta CPNS yang mengikuti tes tersebut diharapkan hadir 90 menit sebelum SKD dimulai,” kata Kabid SDM Badan Kepegawaian dan Pendidikan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Aceh Selatan, Arita Taib, kepada Waspadaaceh.com, Selasa (4/2/2020) di Tapaktuan.

Dia meyampaikan, jumlah CPNS yang mengikuti SKD di Aceh Selatan sebanyak 3.088 orang. Peserta CPNS dibagi beberapa sesi, satu sesi sebanyak 100 orang yang mengikuti ujian SKD tersebut.

“Kita menggunakan komputer sebayak 110 unit. Kesiapan kita sudah 90 persen,” ujarnya saat meninjau kesiapan lokasi ujian SKD.

Dia mengingatkan kembali, perserta CPNS Aceh Selatan harus hadir 90 menit sebelum ujian. Karena pihaknya akan melakukan registrasi, sosialiasi dan penitipan barang.

“Peserta harus membawa yang asli kartu peserta ujian CPNS 2019, KTP, legalisir ijazah saat pendaftaran, akte kelahiran dan KK. KK diperlukan jika terdapat perbedaan data dalam kondisi tertentu. Kemudian peserta ujian SKD akan mengikuti ujian selama 90 menit,” jelasnya.(Faisal)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER