Rabu, Januari 14, 2026
spot_img
BerandaAceh227 KK Korban Banjir di Lapang Masih Bertahan di Pengungsian

227 KK Korban Banjir di Lapang Masih Bertahan di Pengungsian

Aceh Utara (Waspada Aceh) – Sebanyak 227 kepala keluarga (KK) di tiga desa dalam Kecamatan Lapang, Kabupaten Aceh Utara, hingga saat ini masih tinggal di tenda pengungsian akibat banjir yang melanda wilayah tersebut pada akhir November 2025 lalu.

Warga dari Desa Kuala Cangkoi, Matang Baroh, dan Kuala Keureuto belum dapat kembali ke tempat tinggal mereka karena pemerintah belum menyediakan hunian sementara (huntara). Padahal, rumah mereka sebagian besar hancur, roboh, atau terbawa arus air akibat kekuatan banjir.

Camat Lapang, Muzakir, saat dikonfirmasi melalui Waspadaaceh.com, menjelaskan bahwa Kecamatan Lapang memiliki 11 desa, namun hanya tiga desa yang terkena dampak banjir parah.

“227 KK ini berbagi tiga lokasi pengungsian: 104 KK di Desa Kuala Cangkoi, 103 KK di Matang Baroh, dan 20 KK di Kuala Keureuto,” ujarnya pada Rabu (14/1/2026).

Menurut Muzakir, pihak kecamatan telah melaporkan kondisi tersebut ke pemerintah kabupaten. Rencana pembangunan huntara akan segera dilakukan, selain itu pemerintah Aceh Utara telah menyiapkan lahan seluas sekitar 2,2 hektar di Kuala Cangkoi untuk pembangunan hunian tetap (huntap).

“Stok logistik saat ini masih terjaga dengan baik. Namun, kami akan terus melakukan koordinasi dengan geuchik masing-masing desa untuk memastikan semua kebutuhan warga pengungsi terpenuhi,” jelasnya.

Sementara itu, Geuchik Kuala Cangkoi, Anwar, menyatakan bahwa warganya yang berada di pengungsian berjumlah 248 jiwa atau 104 KK.

“Kami sangat berharap pemerintah dapat segera membangun hunian yang layak, mengingat bulan puasa tinggal beberapa pekan lagi,” harapnya. (*)

BERITA TERKINI
- Advertisment -
Google search engine

BERITA POPULER